Representasi Visual Fotografi dalam Sampul Novel Fiksi Populer

Arsita, Adya and Syamastyo Ajinugraha, Natanael (2020) Representasi Visual Fotografi dalam Sampul Novel Fiksi Populer. Project Report. Lembaga Penelitian ISI Yogyakarta, Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (820kB)
[img] Text
FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Sebagai sebuah tanda visual, fotografi dianggap bisa mewakili suatu objek dengan segala kelumrahannya dalam wujud dwimatra. Realitas yang tersemat dalam suatu karya foto seturut dengan reliabilitas yang diamini oleh audiensnya yang menganut paham "seeing is believeing" atau percaya karena melihat. Di sisi lain, tanda-tanda verbal yang terstruktur dengan saksama dalam suatu alur cerita muncul dalam suatu media naratif yang salah satunya adalah novel. Kebanyakan novel yang dianggap populer kemudian seringkali diangkat menjadi cerita film layar lebar dan kemudian sampul novel yang orisinal diganti dengan karya foto yang dianggap sebagai representasi kisah di suatu film. Penelitian ini hendak mengkaji bagaimana fotografi menjadi suatu instrumen representasi visual dalam menyampaikan pesan dari isi novel fiksi popular dan mencari tahu relasi citraan yang dikonstruksi baik oleh teks verbal maupun piktorial pada sampul novel fiksi populer. Dalam penelitian ini digunakan metode kualitatif deskriptif yang akan menggambarkan aspek-aspek dan karakteristik dari suatu pesan tertentu melalui interpretasi empiris. Diharapkan hasil pengkajian ini akan menambah wacana tentang representasi visual fotografi yang mampu menjadi penyampai pesan yang efektif dengan mewakili seluruh narasi dalam novel hanya dengan satu frame berbentuk sampul novel.

Item Type: Monograph (Project Report)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Arsita, Adyanidn0002057808
Syamastyo Ajinugraha, Natanaelnim1810914031
Uncontrolled Keywords: representasi visual, fotografi, sampul novel, populer, multimodal
Subjects: Karya Dosen
Divisions: Fakultas Seni Media Rekam > Jurusan Fotografi
Depositing User: isti IS suratmi
Date Deposited: 07 Apr 2022 05:15
Last Modified: 07 Apr 2022 05:15
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/11153

Actions (login required)

View Item View Item