Hatmayuardi, Nara (2011) Perancangan Buku Panduan Peta Bersepeda Kota Jogja Berjudul "Pit-Pitan di Jogja". Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Text
Full Teks.pdf Restricted to Repository staff only Download (165MB) | Request a copy |
|
Text
BAB I.pdf Download (12MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (1MB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Di Yogyakarta, pemerintah kota gencar mensosialisasikan penggunaan sepeda dengan mengiatkan program bersepeda Sego Segawe (Sepeda kanggo sekolah lan nyambut gawe), merupakan program pemerintah kota Yogyakarta dalam menghidupkan budaya bersepeda yang dulu jaya . Usaha ini juga meningkatkan kualitas aman berkendara dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menghidupkan kembali suasana ciri khas Yogyakarta. Upaya tersebut terlihat mulai dari digelarnya berbagai event sepeda santai dan diikuti Pemkot Yogyakarta memfasilitasi pengendara sepeda di beberapa wilayah berupa pengadaan sign system, jalur sepeda, rak parkir, trafict light bike area dan sport BMX center. Pada tanggal 7 Juni 2009 pemda kota Jogja telah meresmikan jalur khusus sepeda beserta jalur alternatif. Usaha tersebut disambut baik oleh masyarakat dan pecinta sepeda. Dengan banyaknya jaringan jalur sepeda yang saling terhubung , sehingga masih belum sepenuhnya digunakan masyarakat. Penulis mendapati turis mancanegara berwisata sepeda tidak bingung memikirkan jalur , karena dipandu pemandu wisata yang paham situasi kota Jogja. Justru kendala ditemukan oleh turis domestik yang kebanyakan mereka membawa sepeda sendiri saat di Yogyakarta. Hal tersebut karena sulitnya menemukan informasi berupa buku panduan dan peta jalur sepeda di Yogyakarta dalam menavigasi jalur sepeda. Terpampang beberapa informasi peta akses dan wilayah di jalur pedestrian namun tidak menampilkan akses jalur sepeda, dan beberapa buku panduan wisata Yogyakarta hanya disertakan info akses transportasi umum. Melalui informasi peta misalnya , sebuah penampang kota dapat terlihat dengan jelas. Munculnya kendala tersebut maka perlu merancang formulasi media yang tepat untuk memudahkan masyarakat mengakses dan menavigasi jalur sepeda. Media ini berupa buku panduan atau guidebook bagi pengguna sepeda di Yogyakarta. Media buku ini merupakan kombinasi dari peta dan informasi potensi wisata, yang dapat digunakan masyarakat sebagai media pemandu bersepeda. Dengan kombinasi tersebut berupa informasi potensi wisata dan fasilitas sepeda dapat berdampak baik, dan secara tidak langsung dapat meningkatkan beberapa aspek potensial di kota Yogyakarta. Sehingga diharapkan dengan formulasi media tersebut dapat berfungsi dengan baik, saat menelusuri jalur sepeda serta menikmati suasana kota Yogyakarta secara aman dan nyaman. Kata kunci :Jogja, fasilitas, panduan, peta, media
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Department: | KODEPRODI90241#DESAIN KOMUNIKASI VISUAL | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Jogja, fasilitas, panduan, peta, media | |||||||||
Subjects: | Disain > Disain Komunikasi Visual | |||||||||
Divisions: | Fakultas Seni Rupa > Jurusan Disain > Disain Komunikasi Visual | |||||||||
Depositing User: | samiyati SM samiyati | |||||||||
Date Deposited: | 27 May 2022 07:11 | |||||||||
Last Modified: | 27 May 2022 07:11 | |||||||||
URI: | http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/11412 |
Actions (login required)
View Item |