Kajian Tata Visual Billboard Penerimaan Mahasiswa Baru Kampus Swasta di Yogyakarta Periode Tahun 2020-2021

Braniwati, Meutia (2022) Kajian Tata Visual Billboard Penerimaan Mahasiswa Baru Kampus Swasta di Yogyakarta Periode Tahun 2020-2021. Masters thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
Meutia Braniwati_2022_FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
Meutia Braniwati_2022_BAB V.pdf

Download (76kB)
[img] Text
Meutia Braniwati_2022_NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (434kB)
[img] Text
lembar persetujuan publikasi.jpg
Restricted to Repository staff only

Download (395kB) | Request a copy
[img] Text
Meutia Braniwati_2022_BAB I.pdf

Download (710kB)
Official URL: https://lib.isi.ac.id

Abstract

Kemajuan teknologi menggerakkan masyarakat untuk mengakses berbagai informasi secara online karena mudah dan cepat. Akan tetapi diera serba digital masih dijumpai media promosi yang sifatnya konvensional yaitu billboard. Selain penting, keberadaannya juga masih dibutuhkan sebagai bukti fisik dan sifatnya lebih meyakinkan serta menunjang keindahan kota. Namun terdapat beberapa permasalahan di antaranya dalam penataan maupun penyajian tata visual belum memperhatikan keindahan tata lingkungan. Keberadaan billboard tanpa standar penataan yang baik dapat mempengaruhi kualitas visual dan kenyamanan bagi yang melihat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tata visual billboard penerimaan mahasiswa baru kampus swasta di Yogyakarta periode tahun 2020-2021 serta bagaimana keberadaan/ pemasangan billboard penerimaan mahasiswa baru terkait tata lingkungan di Yogyakarta. Beberapa teori yang digunakan pada penelitian ini disesuaikan dengan kebutuhan pada masing-masing pertanyaan penelitian. Teori desain digunakan untuk memahami perihal tata visual terkait media serta teori komunikasi wacana digunakan untuk memahami konteks pesan visual dan penyajian. Di sisi lain peraturan perundang-undang pemerintah kota Yogyakarta juga diperlukan untuk mengetahui kewenangan pemerintah kota Yogyakarta dalam mengatur regulasi penetapan lokasi dan pemasangan terkait estetika lingkungan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa keberadaan billboard area eksternal tidak jauh dari peraturan perundang-undang dan sudah beroperasional dengan baik terkait perijinan, pajak, dan penempatan. Namun penyelenggara reklame perlu memperhatikan kawasan internal dalam hal penyajian penempatan desain agar keberadaan billboard dapat terorganisir dengan baik dan menciptakan kawasan yang indah dari sisi tatanan kota serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat. Kata kunci : billboard, tata visual, penyajian, tata lingkungan

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Braniwati, Meutianim1921253412
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorWidyo Harsanto, Prayantonidn0011026307
Department: KODEPRODI191101#PENCIPTAAN DAN PENGKAJIAN SENI
Uncontrolled Keywords: billboard, tata visual, penyajian, tata lingkungan
Subjects: Penciptaan dan pengkajian seni
Divisions: Pascasarjana > S2 Studi Penciptaan dan pengkajian seni
Depositing User: Meutia Braniwati
Date Deposited: 23 Aug 2022 22:25
Last Modified: 25 Aug 2022 07:26
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/12217

Actions (login required)

View Item View Item