Eksplorasi Batuan Alam Sebagai Alternatif Material Pewarna Alami

Sarah Pasaribu, Grace (2023) Eksplorasi Batuan Alam Sebagai Alternatif Material Pewarna Alami. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
Grace Sarah Pasaribu_2023_FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (47MB) | Request a copy
[img] Text
Grace Sarah Pasaribu_2023_BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Grace Sarah Pasaribu_2023_BAB PENUTUP.pdf

Download (633kB)
[img] Text
Grace Sarah Pasaribu_2023_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text
Grace Sarah Pasaribu_2023_PERSETUJUAN-PUBLIKASI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (62kB) | Request a copy
Official URL: https://lib.isi.ac.id/

Abstract

Merujuk pada UN Conference of Trade and Development (UNCTD, 2019) disebutkan bahwa fesyen merupakan industri paling berpolusi kedua di dunia. Selain limbah kain sintetis yang tidak mudah terurai secara alami, limbah cairan pewarna tekstil juga termasuk limbah industri fesyen. Industri fesyen menyumbang 20% limbah cairan di dunia., disebabkan oleh sisa air dari proses pewarnaan seringkali dibuang lewat aliran selokan dan sungai bahkan langsung ke permukaan tanah. Maka dari itu, pigmen mineral dari batuan yang telah dimanfaatkan sejak purbakala. perlu dicanangkan kembali menjadi perwarna pada industri fesyen, khususnya pada kain. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan cara pengolahan batuan alam untuk mendapat alternatif pewarna yang lebih ramah lingkungan, cara identifikasi batuan yang dapat diolah menjadi pewarna alam, dan cara pengaplikasian pigmen alami batuan dalam produk fesyen, khususnya media kain katun. Jenis metode penelitian yang digunakan pada kajian ini ialah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan eksploratif melalui eksperimen serta studi literatur yang mendukung. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan penelusuran literatur, data hasil wawancara, eksperimen atau percobaan, dan dokumentasi. Dari penelitian ini, ditemukan bahwa pigmen mineral dari batuan dapat diaplikasikan ke kain katun dengan cara kain katun dicelupkan ke dalam cairan pewarna yang merupakan campuran dari pasta pigmen dengan zat pengikat. Warna yang dihasilkan dari material alam tentu tidak sepekat pewarna kimia dan cenderung menghasilkan warna kalem dan sepia. Pewarnaan kain dengan sumber alami ini tentu memberikan nilai atau value yang unik dan bermakna terhadap hasil produk pada penerapannya. Akhirnya, bagi penelitian selanjutnya diharapkan dapat digali lebih dalam lagi untuk menemukan formula campuran pigmen dan metode yang sesuai, sehingga pigmen batuan dapat lebih melekat pada kain demi mencapai warna yang lebih nyata dan tahan lama. Serta penelitian lebih lanjut mengenai lokasi penemuan sumber daya guna mempermudah bagi para praktisi dalam memproduksi produk dengan adanya ketetapan hubungan penemuan mineral/batuan dengan lokasi tertentu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Sarah Pasaribu, Gracenim1810107027
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorSuryo Banindro, Baskoronidn0022056503
ContributorSekartaji, Sumintonidn0011076810
ContributorTri Susanto, Endronidn0021096402
Department: KODEPRODI90231#DESAIN PRODUK
Uncontrolled Keywords: eksplorasi batuan alam, pewarna alami, pigmen, kain katun, ramah lingkungan
Subjects: Desain produk
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Disain > Program Studi Desain Produk
Depositing User: Grace Sarah Pasaribu
Date Deposited: 31 Jul 2023 03:10
Last Modified: 31 Jul 2023 03:10
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/14461

Actions (login required)

View Item View Item