Proses Kreatif Fitri Setyaningsih dalam Karya Tari Sabana Grande

Purniyati, Purniyati (2009) Proses Kreatif Fitri Setyaningsih dalam Karya Tari Sabana Grande. Skripsi thesis, ISI Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (9MB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (41MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Sabana Grande, adalah karya tari yang diciptakan oleh Fitri Setyaningsih yang dipentaskan dalam acara Festival Salihara 2008 di gedung Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Karya tari tersebut sebuah karya yang mengangkat pengalamannya melihat padang rumput yang berada di Venzuella dengan berbagai keadaan yang ada disana dan bentuk aktivitasnya. Berawal dari pengalamannya kemudian dikembangkan dengan daya kreativitas yang dimilikinya, maka terbentuk sebuah tari. Sebagai suatu bentuk karya tari, Sabana Grande yang diciptakan Fitri Setyaningsih dipengaruhi oleh beberapa faktor dalam proses penggarapannya. Faktor-faktor tersebut berasal dari luar diri pencipta berupa pendidikan, lingkungan, pengalaman mengikuti berbagai kolaborasi dan workshop, dan komunitas pergaulan. Sedangkan faktor yang berasal dari dalam diri pencipta antera lain berupa pengalaman estetis, pola pikir, dan bakat seni yang dimilikinya. Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi seorang seniman dalam berkarya seni, khususnya pada diri Fitri Setyaningsih bahwa faktor-faktor tersebut sebagai langkah awal untuk pencarian gerak yang akan disusun menjadi sebuah karya tari. Langkah-langkah yang dilalui yaitu mulai dari proses eksplorasi, improvisasi, evaluasi,yang disesuaikan dengan konsep garapannya. Hal inilah yang dapat menjelaskan bahwa suatu hasil karya seni yang baik dapat menunjukkan identitas din penciptanya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Purniyati, Purniyatinim0311056011
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorDaruni, Daruninidn0016056001
ContributorSumaryono, SumaryononidnSumaryono
Department: KODEPRODI91631#TARI
Uncontrolled Keywords: Proses Kreatif, Fitri Setyaningsih,Tari Sabana Grande
Subjects: Tari > Pengkajian Tari
Divisions: Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Tari > Seni Tari (Pengkajian)
Depositing User: isti IS suratmi
Date Deposited: 31 Oct 2023 08:35
Last Modified: 31 Oct 2023 08:35
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/15536

Actions (login required)

View Item View Item