Kreasi Bebondresan Karya Didik Nini Thowok

Natalia, Chresti (2006) Kreasi Bebondresan Karya Didik Nini Thowok. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (12MB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (51MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.isi.ac.id

Abstract

Bebondresan merupakan istilah dalam bahasa Bali yang berarti ]elucon, sedangkan istilah kata Bebondresan berasal dari kata Bondres yang berarti lucu. Kata Bondre.•\ ini digunakan untuk memberi nama sebuah Topeng di Bali yang biasa disebut dengan Topeng Bondres. Disebut Topeng Bondres karena mempunyai karakter atau ekspresi lucu, unik, gecul, dan aneh. Topeng Bondres merupakan wujud visualisasi dari wajah rakyat pada umumnya seperti bibir sumbing, tuli, gigi tumpuk, dan gigi tongos sedangkan Topeng Bondres putri memiliki bentuk wajah yang nyempluk dan yang cantik berkarakter lembut, manis dengan ciri khasnya menggunakan selendang . Topeng Bondres adalah salah satu wujud artefak masyarakat di Bali. Kemudian oleh Didik diambil sebagai bekal mewujudkan kreasi karya tari humornya. Alasan Didik memilih Topeng Bondres karena terinspirasi dari karakter dan ekspresinya yang lucu , unik, gecul dan aneh sehingga dilihat begitu ekspresif dan realis. Perwujudan dari Kreasi Bebondresan adalah adanya inspirasi dari karakter Topeng Bondres ditandai dengan setiap koreografi karya tari tunggalnya menggunakan Topeng Bondres, misalnya dalam karya tari Pancasari, Dwimuka, Salome, dan Pancamuka. Namun dalam penelitian ini memfokus pada Kreasi Bebondresan dalam tari Dwimuka dan Pancasari yang menggunakan Topeng Bondres Ni Luh Manik dan Topeng Bondres gigi tongos dari Bali. Dari uraian di atas muncul pertanyaan, apa yang menjadi faktor pendorong dan bagaimana proses maupun bentuk Kreasi Bebondresan Karya Didik Nini Thowok ? Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor pendorong Kreasi Bebondresan Karya Didik Nini Thowok. Metode yang digunak an dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis dengan pendekatan antropologi dan koreografi. Kedua pendekatan ini digunakan karena berkaitan dengan adanya proses kreativitas pelaku atau penari yang berusaha memunculkan dan mewujudkan kreativitasnya melalui bentuk kreasi karya. Kemudian kreasi karya melibatkan elemen-elemen gerak, iringan, tata rias dan busana, pola lantai, ben penyajian dan karakter gerak. Kreasi Bebondresan sebagai wujud karya tari tunggal Didik Nini Thowok yang begitu dominan melibatkan artefak berupa Topeng Bond.res dan gerak tari Bali, kemudian menjadi master dalam setiap koreografi karya tari tunggalnya. Wujud Kreasi Bebondresan ini adalah dengan meminjam karakter Topeng Bond.res yang memiliki ekspresi lucu, sesuai konsep karya tari Didik Nini Thowok sebagai koreografer dan seniman tari humor. Sebagai contoh koreografi tari Pancasari pad.a bagian ke-4 yang menggunakan Topeng Bond.res gigi tongos dan tari Dwimuka dalam bagian Topeng Bondres Ni Luh Manik. Koreografi Kreasi Bebondresan disajikan secara Medley dan merupakan perpaduan dari perbendaharaan gerak tari atau sikap motif tari Sunda, Bali, dan gerak dalam kehidupan sehari-hari, sehingga memunculkan kreasi karya tari yang bersifat inovatif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Natalia, Chrestinim0010956011
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorDaruni, Daruninidn0016056001
Department: UPT Perpustakaan
Uncontrolled Keywords: Kreasi,Bebondresan,Didik Nini Thowok
Subjects: Tari > Pengkajian Tari
Divisions: Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Tari > Seni Tari (Pengkajian)
Depositing User: FL Agung Hartono
Date Deposited: 06 Nov 2023 07:36
Last Modified: 06 Nov 2023 07:36
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/15955

Actions (login required)

View Item View Item