M. Agus Burhan, Dosen, ed. (2011) Seni Lukis Modern Indonesia dari Pusat ke Pinggiran. BP ISI Yogyakarta.
Text
ykptisipp--magusburha-7-1-seniluk-n.pdf Download (387kB) |
Abstract
Dengan suasana yang kondusif, pusat-pusat seni seni lukis modern di Jawa dan Bali menjadi tumpuan harapan semua pelukis Indonesia. Apalagi lewat pusat-pusat tersebut sekarang juga mulai terbuka dan dapat dengan mudah menghubungkan pelukis-pelukis dengan jaringan lembaga kesenian dan pameran-pameran internasional. KEadaaan itu disatu pihak merupakan kemajuan yang sangat baik bagi kondisi seni lukis modern Indonesia. Akan tetapi di lain pihak kalau dilihat secara politis, baik dari perspektif perkembangan kemajuan wilayah Indonesia maupun dari kemajuan aktivitas kesenian di daerah-daerah, kondisi tersebut sangat memprihatinkan. Dari keluasan wilayah geografis Indonesia yang sedemikian luas ini, wilayah seni lukis modern Indonesia hanya terbatas di Jawa dan Bali. Kalaupun ada aktivitas di luar wilayah itu, biasanya hanya bersifat sporadis dan dalam level kualitas yang kurang. Pelukis-pelukis dari berbagai wilayah lain yang mempunyai potensi bakat dan motivasi besar biasanya pindah ke Jawa atau Bali. Di berbagai daerah pinggiran seni lukis modern Indonesia, kalau ada seniman yang berusaha bertahan untuk hidup dan berkarya mereka harus berperan berganda-ganda untuk menghidupkan art worldsnya.
Item Type: | Book |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Seni Lukis Indonesia |
Subjects: | Karya Dosen Seni Murni > Seni Lukis |
Divisions: | Fakultas Seni Rupa > Jurusan Seni Murni > Seni Lukis |
Depositing User: | agus tiawan AT |
Date Deposited: | 30 Oct 2014 01:51 |
Last Modified: | 30 Oct 2014 01:51 |
URI: | http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/165 |
Actions (login required)
View Item |