Slira: Penciptaan Skenario Berdasarkan Pelecehan Seksual dan Diskriminasi Sosial Pada Penari Angguk

Noor Wijayanto, Arga (2024) Slira: Penciptaan Skenario Berdasarkan Pelecehan Seksual dan Diskriminasi Sosial Pada Penari Angguk. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
Arga Noor_2024_Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy
[img] Text
Arga Noor_2024_BAB I Pendahuluan.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Arga Noor_2024_BAB IV Penutup.pdf

Download (975kB)
[img] Image
IMG_0238.jpg
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.isi.ac.id

Abstract

Skenario berjudul “Slira” merupakan sebuah karya yang mengangkat kasus pelecehan seksual dan diskriminasi sosial pada penari angguk. Berangkat dari kekhawatiran penulis melihat kasus pelecehan seksual dan diskriminasi yang dialami penari Angguk, serta hasil wawancara kepada beberapa penari yang pernah mengalami pelecehan seksual di atas panggung. Yang pada akhirnya menjadi inspirasi penulis untuk menciptakan skenario film berjudul “Slira”. Dalam film pendek “Slira” penulis mengambil inspirasi dari sudut pandang penari Angguk dan menggambarkan seorang tokoh penari perempuan yang mengalami pelecehan seksual dan diskriminasi yang terjadi. Metode kualitatif digunakan untuk observasi sekaligus wawancara terhadap para penari Angguk. Konflik cerita dalam skenario “Slira” nantinya akan dikemas dalam struktur tiga babak, di mana dalam cerita terdapat eksposisi (pengenalan), konflik, dan resolusi. Selain itu penggunaan tone warna pada cerita, cenderung menggunakan warna merah, biru, dan hijau. Serta elemen visual yang akan dihadirkan bertemakan horor, dengan pencahayaan pada film menggunakan cahaya yang remang-remang. Aspek sinematografi juga dikembangkan dalam film “Slira” ini di mana pengambilan gambar dibuat layaknya reflektor, sorot kamera akan mengarah kepada objek lain namun titik fokus tetap di objek utama, seperti adegan bercermin. Penggabungan elemen visual dengan aspek sinematografi diharapkan dapat menghadirkan pengalaman sinematik yang menggugah emosi serta dapat menyampaikan pesan moral dari sudut pandang penari.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Noor Wijayanto, Arganim2011106014
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorYuliadi, Koesnip196807221993031006
ContributorRahmad Dhani, Kurnianip198807272019031012
Department: KODEPRODI91251#SENI TEATER
Uncontrolled Keywords: Tubuh perempuan, Pelecehan Seksual, Diskriminasi Sosial.
Subjects: Teater > Penciptaan (penyutradaraan, penataan artistik, penulisan naskah,pemeranan)
Divisions: Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Teater
Depositing User: Arga Noor Wijayanto
Date Deposited: 19 Aug 2024 06:29
Last Modified: 19 Aug 2024 06:29
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/18175

Actions (login required)

View Item View Item