Foto Kenangan Keluarga Sebagai Inspirasi Penciptaan Seni Lukis

Angga Yuniar Santosa, NIM. 071 1862 021 (2012) Foto Kenangan Keluarga Sebagai Inspirasi Penciptaan Seni Lukis. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Berawal dari keputusan suatu gagasan dan pilihan untuk mewujudkannya, ada banyak hal yang perlu disoroti untuk dikembangkan lebih jauh lagi. Temyata usaha-usaha yang dilakukan selama proses perwujudan tidak terhenti pada tanggungjawab saja, namun dari seluruh proses yang dilalui telah menyisakan banyak cerita, mulai dari catatan, rasa keingintahuan, pengetahuan terdahulu yang sangat berharga dan begitu mendalam bagi penulis. Berkarya seni tak pemah terhenti pada titik kejenuhan. Ketika harus berjalan di tempat, berkarya tetap tidak berhenti karena apapun yang kita lakukan dan berupaya untuk berfikir untuk mengembangkan daya kreasi dan menciptakan bentuk bam itulah yang dinamakan produktivitas seni yang sekarang sangat tipis bedanya dengan pandangan umum orang awam menilai sebuah karya seni itu sendiri adalah sesuatu yang bisa dengan mudah diperjualbelikan. Karya seni yang mumi, sebenamya adalah suatu bentuk perwujudan dari sekumpulan ide yang tersusun menjadi pokok pikiran yang besar lalu divisualisasikan menggunakan media yang telah disediakan sebelumnya. Selanjutnya melalui kemampuan penguasaan teknik dari tahap awal hingga akhir penulis berusaha merealisasikan gagasan sesuai dengan masing-masing image yang ditampilkan. Penulis sudah sejak awal sangat bergembira ketika menempuh pendidikan di lnstitut Seni Indonesia pertama kali hingga saat melaksanakan Tugas Akhir sebagai syarat menempuh Ujian Tugas Akhir. Penulis mengambil inspirasi keluarga sebagai inspirasi utama. Pada saat menentukan sebuah judul yang akan dipak.ai mula-mula terasa sangat sulit. Masih ada keraguan dalam mengambil langkah karena belum mendapat banyak. informasi dan harus mencari buku-buku referensi untuk menunjang penuliusan isi laporan. Namun latar belak.ang tema tentang keluarga adalah masalah yang penulis alami sendiri, pada akhirnya secara bertahap penulis dapat memilah momen apa saja yang hendak. disajikan. Penulis merasa lebih mudah untuk berkomunikasi melalui bentuk-bentuk yang dihadirkan lewat karya, seperti halnya penulis bercerita tentang hal yang kecil hingga permasalahan yang rumit yang timbul dalam keluarga Masalah yang selalu menghantui dan begitu mengganggu setiap penulis ingin melakuk:an segala ak.tivitas. Akhirnya penulis bersikeras untuk mengorek cerita masa lalu, melalui cara melihat-lihat kembali album foto keluarga. Perasaan yang timbul begitu banyak dan selalu berseberangan antara keadaan masa lalu dan kenyataan yang ada pada saat ini. Rasa sakit becampur aduk, namun dapat terobati dengan hadirnya kenangan masa lalu yang indah yang terjelma dalam perwujudan karya jadi yang tersaji dalam karya-karya untuk Tugas Akhir. Perubahan yang dialami dari sebelum berkarya adalah awal keterpurukan yang terns dirasak.an, kemudian pada proses pembuatan karya yang lalu sedikit demi sedikit perasaan itu lebur bersama karya karena telah terungkapkan ke dalam karya. Perasaan puas yang jelas ketika itu semua sudah terlupak.an ke dalamnya. Kini untuk melangkah ke depan pun semak.in bersemangat , tinggal selangkah lagi untuk mewujudkan cita-cita itu. Hambatan yang dirasakan selama penciptaan karya seni, disamping penulisan laporan yang sangat menyita wak.tu juga sering dirasak.an penulis ketika tak henti-hentinya gelisah memikirkan apa saja yang akan diperbuat agar terus bisa berkarya pada saat terhambat oleh kebutuhan ekonomi yang sangat melelahkan badan dan pikiran. Selain itu, harus terhenti dahulu ketika benar­ benar tidak ada pasokan media untuk meneruskan penyelasaian karya, namun itu semua tak pemah membuat hati bosan begitu saja dan yang paling penting dari semua peristiwa yang terekam adalah proses penciptaan karya yang sangat membanggakan. Banyak hal yang mendukung proses perjalanan Tugas Akhir mulai dari alat beserta bahan yang Alhamdulilah akhirnya lancar pada sisi pendanaannya kemudian ternan-ternan yang bersedia turut membantu proses penyelesaian display Tugas Akhir. Ada beberapa karya yang dapat dianggap begitu mewakili perasaan yang tertuang saat itu ya itu pada karya yang berjudul "Keluargaku yang Sempurna" karena dilihat dari perjalanan waktu sampai sekarang, di sana diceritakan tentang pelaku utama yang menoleh kembali ke masa lalunya sambil tersenyum bahagia mengenangnya. Terlihat keempat elemen bersatu, berkumpul bersama ayah ibu kakak yang merayakan ulang tahunnya yang ke sebelas. Meskipun mengenakan topeng putih tanpa ekspresi, namun perasaan kebersamaan saja sudah cukup mewakili kebahagiaan waktu itu, apalagijika semunya terlihat bahagia lahir batin. Sungguhlah sempuma. Contoh inilah yang penulis harapkan di dalam mewujudkan tujuan utama berkarya, adapun beberapa karya yang mungkin dirasa kurang begitu tersampaikan pesan di dalamnya dan perlu dibahas lebih lanjut melalui video yaitu pada instalasi karya kursi-kursi yang sebenamya hanyalah tambahan karya pada display pameran. Ini disusun dan hanya bisa dirasakan keberadaannya jika dilihat dari frame yang digantung di depan karya yang berjudul "SaksiMata". Banyak yang mengira frame itu bagian dari karya ini. Sebuah dialog memang perlu dibangun, karena bukan sekedar menyumbangkan sebuah karya yang terdiam namun bertujuan untuk memperluas pemahaman, sehingga penulis sendiri sangat membutuhkan kritik, koreksi dan dukungan yang besar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM
Angga Yuniar Santosa, NIM. 071 1862 021UNSPECIFIED
Department: UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta
Additional Information : Sudarisman, Nunung Nurdjanti
Uncontrolled Keywords: Foto Kenangan, Keluarga, Seni Lukis
Subjects: Seni Murni > Seni Lukis
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Seni Murni > Seni Lukis
Depositing User: agus tiawan AT
Date Deposited: 26 Oct 2017 04:58
Last Modified: 26 Oct 2017 04:58
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/2588

Actions (login required)

View Item View Item