Karawitan Tari Sekar Pudyastuti Karya K.R.T. Sasmintadipura: Struktur Penyajian Dan Garap Kendhangan

Annisa Sari Megawati, 1410529012 (2018) Karawitan Tari Sekar Pudyastuti Karya K.R.T. Sasmintadipura: Struktur Penyajian Dan Garap Kendhangan. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Jurnal Karawitan Tari Sekar Pudyastuti.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Skripsi yang berjudul “Karawitan Tari Sekar Pudyastuti Karya K.R.T. Sasmintadipura: Struktur Penyajian dan Garap Kendhangan” ini bertujuan untuk mengetahui serta mendeskripsikan pola penyajian dan garap kendhangan Tari Sekar Pudyastuti. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis, yaitu mendeskripsikan dan menganalisis struktur penyajian, bentuk gending, dan pola kendhangan yang digunakan dalam penyajian Tari Sekar Pudyastuti. Tari Sekar Pudyastuti merupakan sebuah tari klasik gaya Yogyakarta karya K.R.T. Sasmintadipura yang diciptakan pada tahun 1979, yang berfungsi sebagai tari permohonan dan berkembang menjadi tari penyambutan. Penyajian Karawitan Tari Sekar Pudyastuti diawali dengan Lagon Jugag Laras Pelog Pathet Barang yang digunakan untuk mengiringi kapang-kapang majeng dan dilanjutkan dengan Ladrang Srikaton Mataram, kemudian Bawa Sekar Kinanthi Mangu, Ladrang Mugirahayu, kembali ke Ladrang Srikaton Mataram, serta diakhiri dengan Lagon Jugag Laras Pelog Pathet Barang untuk mengiringi kapang-kapang mundur. Sebagai iringan tari tunggal, Karawitan Tari Sekar Pudyastuti memiliki keunikan, satu tari yang menggunakan iringan dua gending bentuk yang sama yaitu bentuk ladrang. Hasil kesimpulan diperoleh bahwa garap kendhangan Tari Sekar Pudyastuti disesuaikan dengan struktur dan pola gerak tarinya yang merupakan pengembangan dari pola gerak dasar tari putri gaya Yogyakarta. Hal ini dapat diketahui dari sedikitnya sekaran kendhangan uyon-uyon yang diadopsi ke dalam Tari Sekar Pudyastuti meskipun bentuk dan struktur penyajiannya banyak persamaan dengan garap uyon-uyon.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM
Annisa Sari Megawati, 1410529012UNSPECIFIED
Department: UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta
Additional Information : Subuh , Asep Saepudin
Uncontrolled Keywords: sekar pudyastuti, kendhangan, sasmintadipura
Subjects: Karawitan
Divisions: Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Karawitan
Depositing User: jody JS Santoso
Date Deposited: 21 Feb 2019 02:25
Last Modified: 21 Feb 2019 02:25
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/4076

Actions (login required)

View Item View Item