Wibowo, Bima Rekso (2023) Mencapai Kebahagiaan Dari Keterbatasan Penyakit Keloid Dalam Karya Seni Rupa. Masters thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Text
BIMA REKSO WIBOWO_2023_FULL TEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (9MB) | Request a copy |
|
Text
BIMA REKSO WIBOWO_2023_BAB I.pdf Download (2MB) |
|
Text
BIMA REKSO WIBOWO_2023_BAB V.pdf Download (1MB) |
|
Text
BIMA REKSO WIBOWO_2023_KARYA.pdf Download (1MB) |
|
Text
BIMA REKSO WIBOWO_2023_PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI.pdf Download (385kB) |
Abstract
Penciptaan ini dilatarbelakangi pengalaman pribadi penulis dalam mengalami keterbatasan penyakit keloid selama proses perjalanan hidup, sehingga mengubah perilaku penulis terhadap penampilan, lingkungan, aktivitas sehari-hari, dan sikap terhadap orang-orang sekitar. Upaya untuk sembuh sudah dilakukan namun belum menemukan hasil yang diharapkan, sehingga menganggap bahwa diri penulis belum bahagia. Penciptaan ini bisa bertujuan untuk menjadi sebuah pembelajaran dan motivasi untuk orang lain agar tetap bersyukur dengan apa yang telah ditetapkan. Metode yang digunakan pada penciptaan ini yaitu practice by research yakni pengalaman diri penulis dan menggunakan literatur yang membawa pada metode David Campbell untuk mematangkan konsep berkarya. Proses kreatif menurut David Campbell ada 5 (lima) tahapan yaitu: Persiapan, Konsentrasi, Inkubasi, Iluminasi, dan Verifikasi/ Produksi. Selanjutnya penulis melakukan perwujudan karya dengan membuat sketsa-sketsa lalu dilanjutkan penyelesaian karya yang berjudul “Mencapai kebahagiaan dengan cara bahagia”. Penulis memetaforkan selotip sebagai bahan dalam karya karena memiliki sifat perekat dimana sifat tersebut sama seperti sifat keloid yang melekat pada kulit tubuh. Kesimpulan dari proses penciptaan karya seni ini yakni bahwa seiring berjalannya waktu penulis bisa terbiasa dengan keloid. Adanya dukungan orang-orang terdekat dan fenomena-fenomena yang terjadi menimbulkan sebuah pemikiran bahwa tidak ada satu pun manusia yang tidak memiliki kekurangan dan permsalahan dalam hidup, hanya bagaimana kita menerima keadaan terhadap apa yang ditetapkan dengan rasa bersyukur sehingga kebahagiaan dapat dicapai.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Department: | KODEPRODI91101#PENDIPTAANDANPENGKAJIANSENI | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | keloid, kebahagiaan, selotip | |||||||||
Subjects: | Penciptaan dan pengkajian seni | |||||||||
Divisions: | Pascasarjana > S2 Studi Penciptaan dan pengkajian seni | |||||||||
Depositing User: | Bima Rekso Wibowo | |||||||||
Date Deposited: | 20 Feb 2023 04:42 | |||||||||
Last Modified: | 20 Feb 2023 04:42 | |||||||||
URI: | http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/13608 |
Actions (login required)
View Item |