Evolusi Eco Print: Pengembangan Desain dan Motif Eco Print

Setiawan, Gandar and Dandi Naga Kurnia, Eduardus (2021) Evolusi Eco Print: Pengembangan Desain dan Motif Eco Print. Project Report. Lembaga Penelitian ISI Yogyakarta, Yogyakarta.

[img] Text
BAB I_Gandar Setiawan.pdf

Download (691kB)
[img] Text
BAB VI_Gandar Setiawan.pdf

Download (606kB)
[img] Text
FULL TEXT_Gandar Setiawan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text
Ket. Jurnal_Gandar Setiawan.pdf

Download (597kB)
Official URL: https://lib.isi.ac.id/

Abstract

Eco print merupakan teknik mewarna dan memberi motif pada kain dengan memanfaatkan berbagai bentuk bagian tanaman yang dapat mengeluarkan warna- warna alami. Tampilan dari hasil eco print adalah bentuk dedauanan dan bunga- bunga di atas kain. Eco print menjadi topik yang diambil karena tema lingkungan menjadi salah satu tema yang menarik akhir-akhir ini. Eco print akan lebih digemari jika ada pengembangan-pengembangan desain eco print. Jika tidak ada pengembangan mengenai desain, maka bisa diprediksi bahwa eco print akan mulai ditinggalkan, dan masyarakat dapat beralih menggemari hal lain yang lebih menarik. Perlu adanya evolusi mengenai eco print, yang artinya perlu adanya perkembangan bentuk dari segi desain dan motifnya. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan karya eco print dengan bentuk yang baru. Menciptakan eco print dengan desain dan motif yang berbeda dengan eco print pada umumnya dimasa kini. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk membuat karya eco print yang inovatif. Karya-karya eco print pada masa kini memiliki bentuk motif yang terlalu sederhana. Bentuk motif hasil eco print belum memiliki tambahan nilai yang lebih. Hanya sekedar hasil cetak pigmen warna tempelan-tempelan bentuk daun. Metode yang digunakan untuk mewujudkan karya ini adalah metode tiga tahap enam langkah penciptaan kriya dari Gustami. Tahap pertama adalah melakukan eksplorasi yang terdiri dari indentifikasi dan perumusan masalah. Pengumpulan berbagai data dari buku, internet, jurnal, dan sumber bacaan lainnya, setelah itu merumuskan masalah. Tahap kedua merupakan tahapan perancangan karya. pada tahap perancangan ini, terdiri dari dua langkah yaitu pembuatan sketsa dan desain, serta pemilihan sketsa dan desain yang sudah terpilih. Sketsa dan desain yang dibuat akan terdiri banyak alternatif bentuk. Pemilihannya akan didasarkan pada nilai estetis yang terdapat pada sketsa dan desain. Jumlahnya sketsa dan desain yang dipilih tidak hanya sedikit, karena akan diproses pada tahapan selanjutnya. Tahap ketiga adalah perwujudan, yang terdiri dari dua tahap yaitu pembuatan sampel dan pembuatan karya. Sampel ini digunakan sebagai uji coba dalam mengkomposisikan bentuk dan warna dari daun. Setelah menemukan bentuk yang diinginkan, akan dilanjutkan embuatan karya perdasarkan uji coba saat pembuatan sampel. Teori yang dipakai dalam penelitian ini adalah teori komposisi unsur dasar seni rupa yaitu mengenai titik, garis, bidang, dan warna. Teori ini digunakan sebagai acuan dalam membuat komposisi unsur seni rupa yang diterapkan pada karya yang dibuat. Hasil dari penelitian ini adalah karya eco print dengan desain motif yang inovatif. Penelitian ini ingin menghasilkan desain yang lebih menarik dari eco print yang sudah ada pada masa kini. Desain yang akan dibuat memiliki bentuk yang lebih variatif, seperti bentuk flora, fauna, ornamentik, dan geometris. Bentuk-bentuk yang dihasilkan tidak hanya bentuk cetakan pigmen daun yang ditata sembarangan, atau tanpa perhitungan yang tepat. Pengembangan ini akan menjadikan eco print menjadi karya yang lebih menarik.

Item Type: Monograph (Project Report)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Setiawan, Gandarnip.198912132019031015
Dandi Naga Kurnia, Eduardusnim.1912176022
Department: KODEPRODI90617#KRIYA
Uncontrolled Keywords: eco print, tekstil
Subjects: Kriya > Kriya Tekstil
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Kriya > Kriya Tekstil
Depositing User: samiyati SM samiyati
Date Deposited: 17 Mar 2023 04:00
Last Modified: 20 Mar 2023 02:06
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/13908

Actions (login required)

View Item View Item