Keresahan Penyandang Buta Warna dalam Penyutradaraan Film Dokumenter "Warna Lain" dengan Gaya Performatif

Nito Muhammad, Fachri (2024) Keresahan Penyandang Buta Warna dalam Penyutradaraan Film Dokumenter "Warna Lain" dengan Gaya Performatif. Skripsi thesis, ISI Yogyakarta.

[img] Text
FACHRI NITO MUHAMMAD_2024_FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy
[img] Text
FACHRI NITO MUHAMMAD_2024_BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
FACHRI NITO MUHAMMAD_2024 BAB V.pdf

Download (392kB)
[img] Video
Trailer_Warna Lain_2024.mp4
Restricted to Repository staff only

Download (53MB) | Request a copy
[img] Text
FACHRI NITO MUHAMMAD_2024_PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (121kB) | Request a copy
Official URL: https://www.youtube.com/watch?v=ORIrCanGQjI

Abstract

Buta warna merupakan sebuah kelainan penglihatan yang menyebabkan seseorang kesulitan dalam membedakan warna-warna tertentu. Kemampuan penglihatan warna yang baik menjadi hal penting, terutama dalam bidang pendidikan dan pekerjaan yang memerlukan kondisi kesehatan bebas buta warna sebagai syarat pendaftaran. Hal tersebut menyebabkan penyandang buta warna merasa resah karena kehilangan kesempatan untuk memilih bidang pendidikan dan pekerjaan tersebut. Film dokumenter “Warna Lain” mengangkat tentang keresahan penyandang buta warna yang disampaikan dengan gaya performatif. Keresahan tersebut meliputi bagaimana reaksi seseorang ketika menyadari bahwa dirinya mengalami kelainan buta warna, kendala dalam keseharian, respon lingkungan sekitar, kekhawatiran masa depan, hingga pembuktian keberhasilan penyandang buta warna dalam melakukan aktivitas yang selalu berhubungan dengan warna. Gaya performatif pada film “Warna Lain” mengedepankan aspek subjektif dan aspek ekspresif, dengan tujuan mempengaruhi penonton untuk dapat merasakan kedekatan dengan subjek melalui keterlibatan pembuat film. Aspek subjektif diwujudkan dengan penggunaan narasi oleh penyandang buta warna dan didukung dengan penggunaan sudut kamera subjektif, sedangkan aspek ekspresif diwujudkan melalui ilustrasi, reka ulang adegan, tanda dengan makna konotasi, penggunaan bait, serta dokumentasi dalam bentuk footage, screen record, dan screenshot.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Nito Muhammad, Fachrinim1810937032
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorMulyaningsih, Endangnidn0009026906
ContributorRakhman Hakim, Latiefnidn0014057902
Department: KODEPRODI91261#TELEVISI DAN FILM
Uncontrolled Keywords: film, dokumenter, performatif, buta warna, warna lain
Subjects: Audio Visual
Divisions: Fakultas Seni Media Rekam > Jurusan Televisi > Program Studi S1 Televisi
Depositing User: FACHRI NITO MUHAMMAD
Date Deposited: 29 Jul 2024 07:05
Last Modified: 29 Jul 2024 07:05
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/16821

Actions (login required)

View Item View Item