Eksplorasi Model Latihan Authentic Movement Untuk Stimulasi Respons Emosi Penari

Anugraheni, Marshalina (2024) Eksplorasi Model Latihan Authentic Movement Untuk Stimulasi Respons Emosi Penari. Masters thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
MARSHALINA ANUGRAHENI_2024_Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
MARSHALINA ANUGRAHENI_2024_Bab I.pdf

Download (676kB)
[img] Text
MARSHALINA ANUGRAHENI_2024_Bab V.pdf

Download (534kB)
[img] Text
Marshalina Anugraheni_2024_PERNYATAAN PERSETUJUAN-PUBLIKASI.pdf

Download (794kB)
Official URL: http:// lib.isi.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dan memahami cara penari mengekspresikan emosi melalui latihan berbasis Authentic Movement (AM). Hal tersebut dikarenakan penting kebutuhan ruang aman dalam latihan tari untuk mendorong ekspresi emosi yang bebas dan mendalam. Penelitian ini mendasarkan pada pengalaman emosional penari dalam menghadapi tekanan emosional yang mempengaruhi tubuh dan pikiran. Mengguanakan teori emosi Lazarus, yang menitikberatkan pada penilaian kognitif karena pengalaman hidup dapat mempengaruhi respons dan ekspresi emosi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan berupa wawancara, proses latihan dan FGD (Focus Group Discussion) dengan penari. Melalui sesi latihan yang terstruktur namun fleksibel, penari diajak untuk menjalani berbagai tahapan seperti pemaparan narasi pribadi, momen kehadiran, langkah mindful, refleksi cermin, gelombang sensasi dan jurnaling. Proses latihan di rancang memberikan ruang bagi penari untuk mengeksplorasi berbagai gerakan spontan yang muncul dari dalam diri mereka. Hasil latihan ini menunjukan bahwa penari dapat menemukan ruang aman yang bebas dari penilaian, memberikan rasa lega dan kenyamanan untuk mengekspresikan diri secara autentik. Selain itu juga latihan AM memberikan penari kesempatan untuk mengeksplorasi dan mengkspresikan emosi yang sulit diungkapkan melalui kata-kata.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Anugraheni, Marshalinanim2221410411
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorSalim, Djohannidn0017126101
ContributorMartiara, Rinanidn0006036609
Department: KODEPRODI91101#PENCIPTAAN DAN PENGKAJIAN SENI
Uncontrolled Keywords: respons emosi; authentic movement; mindful; autentik; gelombang sensasi
Subjects: Tari > Penciptaan Tari
Divisions: Pascasarjana > S2 Studi Penciptaan dan pengkajian seni
Depositing User: Marshalina Anugraheni
Date Deposited: 07 Aug 2024 02:38
Last Modified: 07 Aug 2024 02:40
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/17629

Actions (login required)

View Item View Item