Perkembangan Motif Batik Produksi Ninik Ikhsan Dari Tahun 1996 Hingga Tahun 2004 Di Desa Trusmi Weru Kabupaten Cirebon

Budi Laksono, Dawuh (2007) Perkembangan Motif Batik Produksi Ninik Ikhsan Dari Tahun 1996 Hingga Tahun 2004 Di Desa Trusmi Weru Kabupaten Cirebon. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
Dawuh Budi Laksono_2007_Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (37MB) | Request a copy
[img] Text
Dawuh Budi Laksono_2007_BAB I.pdf

Download (10MB)
[img] Text
Dawuh Budi Laksono_2007_BAB V.pdf

Download (1MB)
Official URL: http:// lib.isi.ac.id

Abstract

Batik dari Desa Trusmi Kabupaten Cirebon ini sudah terkenal selain di Jawa Barat juga seluruh Indonesia dan sampai ke mancanegara. Bila kita perhatikan batik di desa Trusmi ini memang mempunyai motif yang sangat khas serta kualitas yang sangat baik dilihat dari segi bahan dan proses pembuatan yang tradisional. Penggunaan motif dan warna merupakan satu kesatuan yang utuh untuk menghasilkan Kain batik yang berkualitas. Produksi batik Ninik Ikhsan adalah salah satu produksi batik yang terletak di Desa Trusmi Kabupaten Cirebon, yang merupakan produksi batik yang kaya dengan motif batik khas Cirebonan dan telah mengalami perkembangan baik motifnya ataupun warna dari motif batik yang diproduksi Ninik Ikhsan. Perkembangan produksi batik Ninik Ikhsan pada dasarnya dipengaruhi oleh faktor dari luar lingkungan di dalam perusahaan, salah satu faktor pendukung dalam perkembangan motif dan segi warna yaitu dipengaruhi oleh lingkungan Keraton dan motif-motif dari Cina. Motif batik Ninik Ikhsan Sebenarnya masih dipengaruhi oleh ragam budaya klasik Cirebon, motif yang masih asri dan merupakan motif khas Cirebonan. Tetapi di dalam produksi batik Ninik Ikhsan sudah mengalami perubahan dengan segala perkembangan ke arah pembaharuan, hanya saja dalam perkembangan motif, batik Ninik Ikhsan ini dalam penggabungan ragam hias maupun tata warna ternyata tidak meninggalkan corak batik Cirebonan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Budi Laksono, Dawuhnim9910934022
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorPurwo Sedjati, Djanjangnidn0018026004
ContributorSukanandi, I Madenidn0031126253
Department: KODEPRODI90211#Kriya Seni
Uncontrolled Keywords: perkembangan, motif batik, produksi Ninik Ikhsan, desa Trusmi Weru, Kabupaten Cirebon
Subjects: Kriya > Kriya Tekstil
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Kriya > Kriya Tekstil
Depositing User: Ida ID Sriwahjudewi
Date Deposited: 21 Aug 2024 06:44
Last Modified: 26 Aug 2024 05:55
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/18404

Actions (login required)

View Item View Item