Dewi, Dian Fitriana (2020) Manajemen Seni Pertunjukan pada Pementasan Hasil Pembelajaran Padepokan Tari Langen Kusuma di Kabupaten Ponorogo. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Text
SKRIPSI_DIAN F D.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text
NASKAH PUBLIKASI ILMIAH_DIAN F D.pdf Download (657kB) |
Abstract
Penelitian ini membahas tentang manajemen seni pertunjukan pada pementasan hasil pembelajaran Padepokan Tari Langen Kusuma, yang menerapkan fungsi manajemen dalam pengelolaan pementasannya sebagai evaluasi hasil pembelajaran tari yang ada di Padepokan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Manajemen Seni Pertunjukan yang diterapkan oleh Padepokan Tari Langen Kusuma pada setiap pementasan yang diselenggarakan. Manajemen seni pertunjukan ini sebagai salah satu sarana untuk mengelola pementasan yang ada di padepokan dengan baik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, studi pustaka, dan dokumentasi. Teknik validasi data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Triangulasi sumber pada penelitian ini membandingkan sumber data dari pengurus padepokan, divisi manajemen pertunjukan, dan pelatih tentang manajemen seni pertunjukan yang ada di padepokan, sedangkan triangulasi teknik membandingkan data yang berasal dari wawancara, observasi, studi pustaka, dan dokumentasi. Selanjutnya data yang diperoleh diolah dan dianalisis. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa manajemen seni pertunjukan pada pementasan hasil pembelajaran yang ada di Padepokan Tari Langen Kusuma dengan penerapan fungsi manajemen yaitu planning, organizing, leading. staffing, actuating, dan controlling berjalan dengan baik. Penerapan fungsi manajemen tersebut sudah tepat karena dengan adanya manajemen seni pertunjukan pada pementasan yang diselenggarakan oleh padepokan, menjadikan padepokan lebih lebih berkembang dengan baik dan eksis hingga saat ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Department: | KODEPRODI88209#PENDIDIKAN SENI PERTUNJUKAN | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Seni Pertunjukan, Padepokan Tari Langen Kusuma, Hasil Pembelajaran | |||||||||
Subjects: | Pendidikan Seni Pertunjukan | |||||||||
Divisions: | Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Pendidikan Seni Pertunjukan | |||||||||
Depositing User: | isti IS suratmi | |||||||||
Date Deposited: | 02 Mar 2021 08:55 | |||||||||
Last Modified: | 02 Mar 2021 08:55 | |||||||||
URI: | http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/7970 |
Actions (login required)
View Item |