Peran Musik Instrumental Untuk Terapi Kesehatan Mental Remaja Usia 10 Hingga 24 Tahun Di Be Psychology Kediri

Aprilia, Tenny (2022) Peran Musik Instrumental Untuk Terapi Kesehatan Mental Remaja Usia 10 Hingga 24 Tahun Di Be Psychology Kediri. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
Tenny Aprilia Sari_2022_FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text
Tenny Aprilia Sari_2022_BAB I.pdf

Download (7MB)
[img] Text
Tenny Aprilia Sari_2022_BAB IV(PENUTUP).pdf

Download (7MB)
[img] Text
Tenny Aprilia Sari_2022_NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (5MB)
[img] Text
Tenny Aprilia Sari_2022_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text
Tenny Aprilia Sari_2022_PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (375kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Musik instrumental bukan hanya berpengaruh pada ketenangan seseorang, namun juga pada fisik dan kesehatan, terutama pada kesehatan mental. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran musik instrumental untuk terapi kesehatan mental remaja usia 10 hingga 24 tahun di BE Psychology Kediri. Terapi musik di sini menggunakan musik instrumental dengan jenis musik relaksasi yang bertujuan untuk memulihkan dan mengembangkan kesehatan mental psikologis remaja usia 10 hingga 24 tahun. Jenis penelitian ini termasuk ke dalam penelitian lapangan yang bersifat deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah remaja usia 10 hingga 24 tahun dan psikolog klinis yang memberikan terapi musik. Dalam melakukan pengumpulan data peneliti menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan terdiri atas pengumpulan data, reduksi data, display data dan kesimpulan/verifikasi. Penerapan terapi yang dilakukan di BE Psychology Kediri adalah dengan memberikan bimbingan terhadap permasalahan yang dialami dengan diselingi dengan musik sebagai media pendamping dalam meringankan permasalahan yang dihadapi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dengan penerapan musik instrumental yang diberikan sangat berpengaruh dalam peningkatan kesehatan mental remaja. Komposisi musik yang digunakan untuk terapi kesehatan mental pada klien tidak hanya satu musik saja, tetapi juga didasarkan pada kebutuhan masing masing klien yang mengalami keluhan pada kesehatan mental. Musik yang sering digunakan di BE psychology Kediri adalah musik karya Peder B. Helland yang berjudul "Relaxing Piano Music, Music Sleep, Sounds of Water, Relaxing Music, Meditation Music" Musik ini dipublikasikan melalui beberapa platform seperti: Spotify, Apple Musik, Youtube musik, Amazon Musik, Joox dan Deezer.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Aprilia, Tennynim18101750131
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorAkbar, Mohamad Alfiahnidn0005128207
ContributorHapsari, Prima Donanidn0008127702
Department: KODEPRODI91221#MUSIK
Uncontrolled Keywords: Terapi Musik, Terapi Kesehatan Mental, Musik Instrumental, BE Psychology
Subjects: Musik > Pengkajian seni musik (musikologi dan pendidikan musik)
Divisions: Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Musik
Depositing User: Tenny Aprilia
Date Deposited: 07 Oct 2022 08:27
Last Modified: 07 Oct 2022 08:27
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/12810

Actions (login required)

View Item View Item