Buihningrum, Cindelaras (2023) Eksistensi Jatilan Pongjor Di Dusun Ponces,Kalurahan Purwosari, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.
Text
CINDELARAS_2023_BAB I.pdf Download (978kB) |
||
Text
CINDELARAS_2023_BAB IV.pdf Download (650kB) |
||
Text
CINDELARAS_2023_Full Teks.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
||
|
Image
Cindelaras_2023_Surat Peryataan Persetujuan Publikasi.jpeg Download (80kB) | Preview |
Abstract
Tulisan ini mengupas “Eksistensi Jatilan Pongjor Di Dusun Ponces, Kalurahan Purwosari, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulonprogo”. Seni Jatilan Pongjor merupakan kesenian tradisional masyarakat atau yang lebih akrab disebut dengan seni kerakyatan yang lahir dan tumbuh di Dusun Ponces. Kesenian Jatilan Pongjor ini merupakan kesenian Jatilan tradisional yang hampir tidak mengalami banyak perubahan sejak generasi pertamanya. Seni Jatilan Pongjor di Dusun Ponces rutin di pentaskan dalam upacara-upacara penting di dusun tersebut hingga upacara yang dilakukan oleh masyarakat secara individual. Eksistensi memiliki arti keberadaan, atau dapat diartikan “cara berada”. Keberadaan yang dimaksud adalah keberadaan suatu hal yang berkaitan dengan sekitarnya serta bagaimana pengaruh dan yang memengaruhinya. Eksistensi yang terjadi pada Jatilan Pongjor di Dusun Ponces merupakan kehadiran dan keberadaan Jatilan Pongjor di tengah masyarakat Dusun Ponces. tentu saja hal tersebut beserta dengan fungsi dan segala pengaruhnya bagi masyarakat dan lingkungan setempat. Berlatar pada kondisi geografis dan pola masyarakat komunalnya, Jatilan Pongjor mampu hadir dan bertahan dari generasi ke generasi. Untuk memecahkan permasalahan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan koreografi dan ilmu sosiologi untuk membedah data yang akan diolah. Dari data yang diperoleh dan sudah diolah menunjukan bagaimana eksistensi kesenian Jatilan Pongjor di Dusun Ponces dengan segala pengaruh dan yang memengaruhinya, termasuk di dalamnya adalah kondisi wilayah, sosial budaya, adat istiadat, dan pengaruh dari masyarakat komunalnya. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukan bahwa Jatilan Pongjor di Dusun Ponces memiliki eksistensi di wilayah tersebut. Meskipun mengalami pasang dan surut, Jatilan Pongjor tetap mampu bertahan di tengah masyarakat. Hal tersebut disebabkan oleh dukungan dan perhatian masyarakat setempat terhadap Jatilan Pongjor
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Department: | KODEPRODI91231# SENI TARI | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Eksistensi, Jatilan Pongjor, Dusun Ponces | |||||||||
Subjects: | Tari > Pengkajian Tari | |||||||||
Divisions: | Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Tari > Seni Tari (Pengkajian) | |||||||||
Depositing User: | Cindelaras Buihningrum | |||||||||
Date Deposited: | 13 Oct 2023 04:29 | |||||||||
Last Modified: | 05 Dec 2023 03:06 | |||||||||
URI: | http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/15272 |
Actions (login required)
View Item |