Iringan Janggrung Dalam Upacara Nyadran : Kajian Etnomusikologis

Tri Rahadi, Anjar (2008) Iringan Janggrung Dalam Upacara Nyadran : Kajian Etnomusikologis. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (11MB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (36MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Upacara nyadran dikategorikan upacara ritual, karena hari, waktu, tempat, dan pemimpin upacara terpilih. Khusus pemilihan waktu berdasarkan hitungan Jawa yakni pranata mangsa, dan hari tidak termasuk kala. Setiap nyadran dilaksanakan Janggrung pasti dihadirkan, karena merupakan satu kesatuan yang harus ada dalam setiap peristiwa upacara nyadran. Janggrung dalam upacara nyadran berfungsi sebagai Ekspresi Emosional, Ungkapan Estetis, Komunikasi, Penggambaran Simbolik, Respon Fisik, Pengesahan Lembaga Sosial dan Ritual Religius, Penyelenggaraan Kesesuaian dengan Norma-norma Sosial, Menjaga Kesinambungan Budaya, dan Penopang Integrasi Sosial. Persyaratan khusus penari Janggrung dalam upacara nyadran harus ada yang masih perawan suci. Dalam menyajikan Janggrung sebagai persembahan penari wajib menghadap ke arah Pantai Selatan. Iringan Janggrung menggunakan seperangkat gamelan Jawa, secara instrumentasi tidak menyertakan ricikan lirihan. Gending khusus yang merupakan gending pokok dalam iringan Janggrung ada 5 (lima) yakni: Lung Gadhung, Sekar Gadhung, Sandhung, Cangklek, dan Giro Gangsaran. Penyajian urutan gending pokok tersebut harus runtut sesuai permintaan Juru Kunci Utama kepada penari janggrung (Tledhek), karena hal tersebut bermakna merupakan inisiasi hidup manusia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Tri Rahadi, Anjarnim0310240015
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorTri Laksono, Djokonidn0026056501
ContributorSupriyadi, Supriyadinidn0026045706
Department: KODEPRODI91201#ETNOMUSIKOLOGI
Uncontrolled Keywords: Nyadran, Janggrung, Gending Pokok
Subjects: Etnomusikologi
Divisions: Fakultas Seni Pertunjukan > Jurusan Etnomusikologi
Depositing User: susilo SW wati
Date Deposited: 01 Nov 2023 01:39
Last Modified: 10 Nov 2023 03:20
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/15372

Actions (login required)

View Item View Item