Karakteristik Pola Spasial Rumah Tinggal Kampung Di Kotagede Dengan Metode Spatial Syntax

Suryono, Ony (2008) Karakteristik Pola Spasial Rumah Tinggal Kampung Di Kotagede Dengan Metode Spatial Syntax. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (5MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (71MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Rumah tinggal merupakan hasil budaya kreatifitas manusia yang tercipta karena tuntutan akan tempat untuk memperoleh kenyamana dan keamanan untuk beraktifitas didalamnya maupun dilingkungan sekitamya dengan harmonis dan saling bersinergi, serta rumah mampu menampung kepentingan interpersonal, yaitu inklusi, kontrol dan afeksi. ' Kampung Dalem merupakan salah satu kampung yang terletak di Kotagede. Kampung ini berada dalam batas tembok Cepuri kraton Mataram . Bekas kraton ini sekarang padat dengan rumah penduduk padahal dahulunya angker dan sakral. Penduduk yang mendiami kawasan ini kebanyakan berasal dari kampung lain di Kotagede. Namun bila dilihat secara sekilas tampak perbedaan yang mencolok antara Kampung Dalem dengan kampung lain di Kotagede. Susunan ruang pada rumah tinggal di Kampung Dalem sudah tidak sama dengan keadaan rumah Jawa asli. • Masalah utama dalam mengkaji pola ruang adalah bagaimana menemukan hubungan antara struktur sosial dan struktur spasialnya. Syntax model adalah metode yang bisa digunakan untuk menjelaskan permasalahan ruang tersebut. Hillier dan Hanson (1984:52) menjela skan bahwa model ini bertujuan untuk (a) menemukan obyek dan hubungan terkecil atau struktur dasar dari organisasi spasial manusia dengan segala perubahannya, (b) mengggambarkan struktur dasar ke dalam sistem notasi huruf atau gambar, (c) memperlihatkan bagaimana struktur dasar dihubungkan n satu dengan lainnya membentuk sistem yang bergtalian secara logis, dan (d) memperlihatkan bagaimana struktur dasar tersebut digabungkan menjadi bentuk yang struktumya lebih kompleks. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuanlitatif dengan metode spatial syntax , analisis data dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif , Sedangkan yang menjadi obyek penelitian adalah rumah tinggal di Kampung Dalem sebanyak 12 rumah dengan random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi pustaka , observasi,field survey, dan wawancara. Dari pendekatan dan analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa rumah tinggal di kampung Dalem memiliki pola dan karakter tersendiri , berdasarkan dari anal isis area aktifitas, jalur distribusi, area kontrol dan hierarki ruang. Hal ini akan menunjukkan aktifitas penghuni, tingkat privasi ( hierarki ) dan hubungan antar ruang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Suryono, Onynim0211304023
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDHartiningsih, Hartiningsihnidn
ContributorKodrat Prasetyaningsih, Yulytanidn0027077005
Department: KODEPRODI90221#DESAIN INTERIOR
Uncontrolled Keywords: Karakteristik Pola Spasial Rumah Tinggal Kampung Di Kotagede Dengan Metode Spatial Syntax
Subjects: Disain > Disain Interior
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Disain > Disain Interior
Depositing User: susilo SW wati
Date Deposited: 26 Aug 2024 04:04
Last Modified: 26 Aug 2024 04:04
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/18652

Actions (login required)

View Item View Item