Mendengarkan Holobiont Melalui New Media Art

Udayana Syahmahendra, Bernado (2025) Mendengarkan Holobiont Melalui New Media Art. Masters thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
Bernado Udayana_2025_FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
Bernado Udayana_2025_BAB I.pdf

Download (328kB)
[img] Text
Bernado Udayana_2025_BAB PENUTUP.pdf

Download (132kB)
[img] Image
Bernado Udayana_2025_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (398kB) | Request a copy
[img] Text
Bernado Udayana_2025_PERNYATAAN PERSETUJUAN-PUBLIKASI.pdf - Other

Download (174kB)
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Penciptaan karya ini berangkat dari fenomena intoleransi, baik antar sesama manusia maupun terhadap makhluk hidup lain yang kerap diabaikan keberadaannya. Dalam ekologi, konsep holobiont digunakan untuk memahami hubungan simbiotik antara individu inang dengan komunitas mikroba yang hidup bersamanya. Perspektif ini menantang cara pandang antroposentris dan mengajak untuk melihat keterhubungan lintas spesies secara lebih setara. Dengan pendekatan posthuman sebagai landasan etis, karya ini berupaya menggeser cara pandang manusia dalam memaknai keberadaan makhluk lain, seraya memperluas definisi “mendengar” tidak sekadar sebagai aktivitas biologis, melainkan sebagai kesadaran ekologis dan empati antar spesies. Melalui karya new media art, penciptaan ini bertujuan membangun kesadaran publik tentang pentingnya menghargai keberagaman dan menjaga keseimbangan ekosistem sebagai refleksi atas isu intoleransi di masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode Research for Art and Design oleh Christopher Frayling yang menekankan artefak sebagai hasil utama. Hasil dari penciptaan ini berupa tiga karya seni instalasi yang meliputi new media art, yang merepresentasikan praktik “mendengarkan holobiont” sebagai metafora bagi hubungan manusia dengan entitas non-manusia dalam konteks keberlanjutan hidup. Karya pertama, “Gut Symphony”, merepresentasikan relasi hidup berdampingan antara manusia dan mikroorganisme dalam sistem pencernaan melalui instalasi suara dan bio-art sebagai metafora mendengarkan yang tak terlihat. Karya kedua, “When I Was a Plant”, mengeksplorasi kedekatan spiritual manusia dengan tumbuhan melalui video performance dan instalasi interaktif dalam kerangka holobiont. Karya ketiga, “Humus Dei”, terinspirasi dari ensiklik Laudato Si’ untuk mengangkat kesadaran ekologis melalui simbol religius, eco-enzyme, dan representasi tanah sebagai entitas hidup.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Udayana Syahmahendra, Bernadonim2321507411
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
ContributorDwi Marianto, Martinusnidn0019105606
Department: KODEPRODI91101#PENCIPTAAN DAN PENGKAJIAN SENI
Uncontrolled Keywords: Holobiont, Posthuman, New media art
Subjects: Penciptaan dan pengkajian seni
Divisions: Pascasarjana > S2 Studi Penciptaan dan pengkajian seni
Depositing User: Bernado Udayana Syahmahendra
Date Deposited: 10 Jul 2025 02:05
Last Modified: 11 Jul 2025 08:18
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/21403

Actions (login required)

View Item View Item