Analisis Wacana Kritis Iklan Film Pendek Line Versi “Ada Apa Dengan Cinta?”

Pranan Sutiono Saputra, 131 2262 024 (2018) Analisis Wacana Kritis Iklan Film Pendek Line Versi “Ada Apa Dengan Cinta?”. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
bab1.pdf

Download (8MB) | Preview
[img] Text
bab2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
bab3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (787kB) | Request a copy
[img] Text
bab4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
bab5.pdf

Download (745kB) | Preview
[img] Text
lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
JURNAL Pranan Sutiono S.pdf

Download (9MB) | Preview
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Melimpahnya media diikuti dengan kebutuhan informasi yang meningkat mendorong para pengiklan untuk mengiklankan produk hampir di seluruh lini media. Salah satu iklan produk yang menyita perhatian banyak khalayak, yaitu iklan Line versi Ada Apa dengan Cinta? 2014 yang muncul di akhir 2014 dengan format film pendek dan ditayangkan di Youtube. Dalam waktu singkat iklan ini berhasil memunculkan kembali nostalgia sehingga viral di kalangan warganet. Pada akhirnya, kondisi ini meningkatkan jumlah pengguna aplikasi Line hingga 700%. Inilah yang kemudian menjadi dasar dalam penelitian ini. Tujuan penelitian ini adalah untuk membongkar wacana yang terkandung di dalam iklan tersebut yang menyebabkan viral di kalangan warganet. Melalui penelitian ini wacana yang terkandung di dalam iklan tersebut diuraikan dengan menggunakan metode analisis wacana kritis yang bersifat kualitatif yang dikembangkan oleh Norman Fairclough. Merujuk pada pendekatan tersebut, iklan sebagai objek penelitian akan diuraikan ke dalam tiga tingkatan analisis, yaitu dimensi teks, praktik kewacanaan, dan praktik sosiokultural. Pada tahap dimensi teks, dilakukan analisis unsur representasi, relasi, dan identitas. Melalui analisis pada dimensi teks dapat dipahami bahwa nostalgia direpresentasikan melalui relasi antara tokoh dengan objek di dalam iklan maupun dengan khalayak. Kemudian pada tahap dimensi praktik kewacanaan, dilakukan analisis unsur produksi dan konsumi. Pada dimensi praktik kewacanaan terjadi proses komodifikasi ingatan atau nostalgia antara Line dan Miles Production dengan khalayak. Selanjutnya, tahap terakhir, yaitu analisis unsur situasional, institusional, dan sosial pada dimensi praktik sosiokultural. Analisis pada dimensi praktik sosiokultural menunjukkan bahwa pengadaptasian film Ada Apa dengan Cinta? (2002) didasarkan pada kepentingan-kepentingan kelompok tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam iklan tersebut banyak terkandung wacana yang sengaja dikonstruksikan. Salah satunya, yaitu wacana nostalgia melalui pengadaptasian film Ada Apa dengan Cinta? (2002). Dalam iklan ini, nostalgia diposisikan sebagai komoditas. Nostalgia hanyalah satu dari sekian banyaknya wacana yang dikonstruksikan di dalam iklan yang pada akhirnya seluruh wacana akan bermuara pada kepentingan ekonomi kapitalis. Pengadaptasian tersebut dipandang sebagai upaya yang dilakukan Line untuk meminimalisir kegagalan promosi karena penggemar franchise film Ada Apa dengan Cinta? (2002) yang berumur 27-37 tahun pada 2014 masih ada dan jumlahnya cukup besar. Selain itu, pemilihan Youtube sebagai media penayangan, dampak masifnya respon khalayak yang berupa pemberitaan media, meme, video parodi, bandwagon effects, akan memberikan keuntungan yang besar bagi Line dan Miles Production.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Pranan Sutiono Saputra, 131 2262 024UNSPECIFIED
Department: UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta
Additional Information : Andi Haryanto, Daru Tunggul Aji
Uncontrolled Keywords: Nostalgia, Line, Ada Apa dengan Cinta?, Youtube, Iklan, Film Pendek, Analisis Wacana Kritis, Norman Fairclough
Subjects: Disain > Disain Komunikasi Visual
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Disain > Disain Komunikasi Visual
Depositing User: Ida ID Sriwahjudewi
Date Deposited: 03 Dec 2018 04:48
Last Modified: 03 Dec 2018 04:48
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/3916

Actions (login required)

View Item View Item