Perencanaan Dan Perancangan Interior Kantor Administrasi Pusat PT Bank Bumiputera Indonesia Di Wisma Bumiputera Jakarta

Susanto, Cipto (2007) Perencanaan Dan Perancangan Interior Kantor Administrasi Pusat PT Bank Bumiputera Indonesia Di Wisma Bumiputera Jakarta. Skripsi thesis, Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (7MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Full Teks.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (78MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.isi.ac.id

Abstract

Bank adalah perusahaan yang menerima, meminjamkan , menukarkan uang dan juga menangani segala hal yang berkaitan dengan transaksi keuangan. Berbagai bank lokal maupun Intemasional telah tumbuh subur di negeri ini. Hal ini menjadi altematif bagi masyarakat untuk memilih yang terbaik bagi mereka, Karena persaingan semakin ketat maka bank-bank yang telah menjamur saling berlomba meningkatkan pelayanan bagi nasabah. Tidak hanya sebagai tempat menabung saja. tetapi juga menawarkan berbagai transaksi lainnya seperti pengembangan produk, layanan perbankan , proteksi dan investasi. Bank Bumiputera menjawab tantangan tersebut. Bank Bumiputera yang berlokasi di Wisma Bumiputera Lt.14 dan Lt.5 Jl. Jend. Sudirman Kav. 75 Jakarta 129 10 ini didirikan tahun 1989 (yang dimiliki sepenuhnya oleh AJB Bumiputera 1912) sebagai perusahaan asuransi jiwa tertua di Indonesia dan mulai beroperasi sejak 12 Januari 1990. Pasang surut usaha telah dilaui sesuai dengan keadaan ekonomi Indonesia. Hingga Tahun 2002, Bank Bumiputera go-public, dan setahun kemudian, mempertajam identitas perusahaan serta mempersi ngkat penyebutannya menjadi "Bank BP" agar lebih mudah dikenal dan diingat oleh konsumen. Kini, Bank BP terus berkembang sebagai bank yang berorientasi pada pemenuhan kebutuhan jasa keuangan bagi seluruh anggota keluarga : "Bank Sahabat Keluarga - Mitra Cerdas Ceria" yang bermodalkan kepribadian nasional, kehangatan, kecerdasan serta kepercayaan masyarakat yang dilayaninya. Perombakan besarpun dilakukan Bank Bumiputera dengan merubah susunan organisasi kepengurusannya melalui penambahan karyawan sampai beberapa ratus personil jumlahnya sedangkan kemungkinan perluasan area kantor sangat sedikit tentu menimbulkan masalah dalam perancangan interiomya. Hal ini cukup menarik untuk dipecahkan. Selain itu area kantor pusat Bank Bumiputera tersebut pada setiap lantainya mempunyai luas area 605.8 m2 yang berbentuk bintang segi delapan , suatu bentuk arsitektural yang dapat mempersulit dalam proses desainnya. Beberapa hal di atas harus dipecahkan sesuai identitas, nilai dan budaya Bank Bumiputera dengan suasana keterbukaan , kehangatan , profesional dan moderen. Untuk itu pada Perencanaan dan Perancangan Interior Kantor Administrasi Pusat PT. Bank Bumiputera Indonesia Wisma Bumiputera Jakarta ini akan dirancang dengan tema "keterbukaan (open plan) dan kehangatan". Tema ini akan diterapkan di seluruh aspek interior dengan Gaya Modern berak sen Hi­ tech, secara ergonomis dan fungsional tanpa mengindahkan unsur estetis. Suasana keterbukaan ini membuat "jarak " antara pemimpin dan karyawan semakin dekat, komunikasi jadi lebih mudah (baik pemimpin maupun karyawan bisa sating berkomunika si secara langsung dan spontan), fleksibilitas ruang lebih tinggi, pengawasan lebih terkontrol , dan dari biaya lebih ekonomis karena tanpa membutuhkan adanya dinding-dinding pembatas . Suasana ini diharapkan dapat meningkatkan produktifitas kerja para karyawan sehingga mampu meningkatkan pelayanan terhadap para calon nasabah atau customer.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIM/NIP/NIDN/NIDK
Susanto, Ciptonim9911031023
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDSusanti, BMnidn
ContributorSholahuddin, Muhammadnidn0019107005
Department: KODEPRODI90221#DESAIN INTERIOR
Uncontrolled Keywords: Perencanaan Dan Perancangan Interior, Kantor Administrasi Pusat PT Bank Bumiputera Indonesia, Wisma Bumiputera Jakarta
Subjects: Disain > Disain Interior
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Disain > Disain Interior
Depositing User: susilo SW wati
Date Deposited: 26 Aug 2024 04:14
Last Modified: 26 Aug 2024 04:14
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/18653

Actions (login required)

View Item View Item