Mix Teknik Ecoprint dan teknik Batik Berbahan Warna Tumbuhan Dalam Penciptaan Karya Seni Tekstil

Sedjati, Djandjang Purwo and Sari, Vincentia Tunjung (2018) Mix Teknik Ecoprint dan teknik Batik Berbahan Warna Tumbuhan Dalam Penciptaan Karya Seni Tekstil. Project Report. Lembaga Penelitian ISI Yogyakarta, Yogyakarta.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (335kB)
[img] Text
BAB II-V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (282kB)
[img] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (273kB) | Request a copy
[img] Text
Jurnal - Djandjang Purwo.pdf

Download (914kB)

Abstract

Ditetapkannya batik sebagai warisan kemanusiaan untuk budaya lisan dan non bendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) oleh UNESCO pada tanggal 2 Oktober 2009 dan ditetapkannya Yogyakarta sebagai Kota Batik Dunia oleh World Craft Council. Menjadikan seni batik kembali bergairah di tengah masyarakat sekaligus melegakan karena batik terhindar dari kepemilikan atas bangsa dan negara lain. Disisi lain, batik harus berhadapan dengan tuntutan dan dinamika selera masyarakat masa kini, batik harus berhadapan dengan permintaan atau tuntutan masyarakat akan produk-produk baru yang dapat memenuhi keinginan mereka. Tidak hanya kebutuhan untuk fashion dan perangkat interior yang selalu berkembang tetapi juga kebutuhan karya-karya yang dapat memberi kepuasan batin. Dengan demikian, diperlukan ciptaan-ciptaan baru yang kreatif dan inovatif dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan konsumen dan pasar. Berangkat dari uraian tersebut diatas, muncul ketertarikan untuk menciptakan karya seni kreatif dengan mengeksplorasi dan menggabungkan teknik ecoprint dan batik ke dalam karya seni tekstil. Untuk mengumpulkan data digunakan metode pustaka dan metode observasi. Adapun pada pelaksanaannya digunakan metode antara lain Metode Practiced Based Research (Malins, Ure, dan Gray) untuk memperoleh pengetahuan baru melalui praktek riset dan hasil praktek. Metode Penciptaan Seni Kriya Pola Tiga Tahap Enam Langkah Gustami untuk menggali sumber ide dan perancangan. Metode Eksperimen dan Improvisasi juga dilakukan penulis untuk mendapatkan pengetahuan baru dari eksperimen yang dilakukan terutama pada ecoprint. Pada penciptaan ini, akan dilakukan stilisasi atau menggubah bentuk daun jati, jambu batu, jati kebon, sukun dan daun lanang digunakan sebagai material ecoprint dengan teknik batik dan kemudian dikolaborasikan dengan teknik ecoprint. Pada batik akan diterapkan pewarna dari buah keben. Ada 3 jenis karya seni tekstil yang akan dibuat yaitu stola dan scarf sebagai dua karya fungsional dan wall hanging atau hiasan dinding sebagai karya seni ekspresi.

Item Type: Monograph (Project Report)
Creators:
CreatorsNIM
Sedjati, Djandjang Purwonidn0018026004
Sari, Vincentia Tunjungnim1610006222
Department: UPT Perpustakaan ISI Yogyakarta
Uncontrolled Keywords: ecoprint, batik, warna tumbuhan
Subjects: Kriya > Kriya Tekstil
Divisions: Fakultas Seni Rupa > Jurusan Kriya > Kriya Tekstil
Depositing User: sugeng SW wahyuntini
Date Deposited: 03 Mar 2020 01:10
Last Modified: 03 Mar 2020 01:11
URI: http://digilib.isi.ac.id/id/eprint/5750

Actions (login required)

View Item View Item